Pada Musim Berlalu

 Untukmu dalam keabadian

13 Agustus 2021


Pada musim yang masih menemaniku,

meskipun waktu telah berlenggang pergi,

air mataku mengalir,

ketika aku menutup mata kala sunyi.

Kau nampak pada sisi yang sama,

membuatku tersedu dan bersalah,

pada diriku serta waktu.


Pada hari itu nan sekarang,

aku semestinya menerima,

membiasakan hidup tanpamu,

melepas luruh genggamanmu.

Sekali lagi, kau membuatku menangis,

memutar memori kenangan,

mencium aromamu.


Sungguh!

Nyatanya, ialah sebuah perpisahan.

Melepas dengan lapang,

menghapus memori akan kenanganmu.

Awal dan akhir memang berbeda. 


Related Posts:

0 comments:

Posting Komentar